[list_indonesia] [ppiindia] Nyanyian Salju

  • From: "Budhisatwati KUSNI" <katingan@xxxxxxxxxxxxxxxx>
  • To: "kmnu2000" <kmnu2000@xxxxxxxxxxxxxxx>, <wanita-muslimah@xxxxxxxxxxxxxxx>, "ppiindia" <ppiindia@xxxxxxxxxxxxxxx>
  • Date: Tue, 8 Mar 2005 15:51:47 +0100

** Mailing-List Indonesia Nasional Milis PPI-India www.ppi-india.da.ru **

Nyanyian  Salju 



13. Nyinyir


sepi taman-taman ditinggalkan clochards 
-- teman cengkerama orang-orang pulang kerja
kotapraja sejak awal memantau bencana
sejak perancis memerangi fasis kemiskinan membangun negeri bagi hidup 


di antara gunung-gunung salju mainan 
anak-anak bermain heran tercengang 
lurus memandang lelaki sempoyongan menghardik mereka
lelaki yang tak lagi bocah itu mabuk barangkali


orang nyinyir dan mabuk terkadang 
bergelar bangsawan dan akademi
musim apa pun sering lalulalang di sekitar kita
mereka juga memang penduduk bumi


lengang dan sepi 
melampaui menara-menara paroki
meluncurkan ski dari bukit hingga lembah seine
juga kulihat bermain-main di hati orang nyinyir dan mabuk


Paris, Maret 2005.



14. Sadisme


"tutup leher dan kepala"
sapamu yang juga merasakan gigil musim
kau cuma tersenyum menyambut lirikanku
kemudian kita terus melangkah di padang salju


sebenarnya yang menggetarkan tubuhku bukanlah dingin yang segera lewat
tapi kecemasan melihat warna hitam di bumi putih
aku bayangkan sebuah kanvas lukisan disobek belati mengkilat
sadisme membudaya menjadi demikian dekat mengancam 


di tengah padang putih seluas pandang
kudengar gaung gema tawa histerik 
menggema melata menuju ujung
hingga tanahair yang juga terus menyeru datang

 

Paris, Maret 2005
----------------
JJ.KUSNI

































[Non-text portions of this message have been removed]



------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
Give the gift of life to a sick child. 
Support St. Jude Children's Research Hospital's 'Thanks & Giving.'
http://us.click.yahoo.com/lGEjbB/6WnJAA/E2hLAA/BRUplB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

***************************************************************************
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg 
Lebih Baik, in Commonality & Shared Destiny. www.ppi-india.uni.cc
***************************************************************************
__________________________________________________________________________
Mohon Perhatian:

1. Harap tdk. memposting/reply yg menyinggung SARA (kecuali sbg otokritik)
2. Pesan yg akan direply harap dihapus, kecuali yg akan dikomentari.
3. Lihat arsip sebelumnya, www.ppi-india.da.ru; 
4. Satu email perhari: ppiindia-digest@xxxxxxxxxxxxxxx
5. No-email/web only: ppiindia-nomail@xxxxxxxxxxxxxxx
6. kembali menerima email: ppiindia-normal@xxxxxxxxxxxxxxx
 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    ppiindia-unsubscribe@xxxxxxxxxxxxxxx

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 



** Mailing-List Indonesia Nasional Milis PPI-India www.ppi-india.uni.cc **

Other related posts: