[nasional_list] [ppiindia] Kebijakan tak Tepat Sasaran, Berpeluang Timbulkan Masalah

  • From: "Ambon" <sea@xxxxxxxxxx>
  • To: <"Undisclosed-Recipient:;"@freelists.org>
  • Date: Thu, 1 Dec 2005 01:30:58 +0100

** Forum Nasional Indonesia PPI India Mailing List **
** Untuk bergabung dg Milis Nasional kunjungi: 
** Situs Milis: http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/ **
** Beasiswa dalam negeri dan luar negeri S1 S2 S3 dan post-doctoral 
scholarship, kunjungi 
http://informasi-beasiswa.blogspot.com 
**http://www.balipost.co.id/balipostcetak/2005/12/1/n3.htm


Kebijakan tak Tepat Sasaran, Berpeluang Timbulkan Masalah
Jakarta (Bali Post) -
Pada era reformasi, sudah sewajarnya aspirasi masyarakat menjadi masukan maupun 
umpan balik dalam setiap proses perumusan kebijakan publik. Untuk itu, sebelum 
suatu kebijakan ditetapkan, pemerintah perlu melakukan komunikasi interaktif 
kepada masyarakat. Dengan demikian produk kebijakan yang dihasilkan benar-benar 
lahir dari suatu proses yang demokratis, aspiratif, dan komprehensif, sehingga 
masyarakat tidak merasa teralienasi dalam proses politik yang tengah 
berlangsung.  

Demikian antara lain disampaikan Bupati Badung Anak Agung Gde Agung, S.H. dalam 
makalahnya yang bertema ''Interaksi Pusat-Daerah pada Pertemuan Tingkat Tinggi 
Penyiapan Kebijakan Strategis di Indonesia'', Rabu (30/11) kemarin. 

Lebih lanjut Gde Agung mengatakan, pihaknya mengakui bahwa selama ini proses 
pembuatan kebijakan publik belum mampu melibatkan peran serta seluruh 
stakeholder pembangunan secara optimal. Hal tersebut menimbulkan peluang 
kebijakan tidak tepat sasaran, sehingga menimbulkan permasalahan antara 
eksekutif dan legislatif. 

Meski demikian, proses demokratisasi tersebut tetap dilakukan secara elegan 
dalam semangat tatanan masyarakat Indonesia yang beradab, sehingga tidak 
menimbulkan biaya-biaya sosial yang merugikan. ''Ke depan, ruang-ruang publik 
harus mendapatkan tempat dalam setiap proses perumusan kebijakan. Selain itu, 
untuk meningkatkan partisipasi publik dalam proses perumusan kebijakan tentunya 
perlu dilakukan capacity building, baik pada jajaran birokrasi maupun 
masyarakat,'' papar Gde Agung di hadapan sejumlah menteri Kabinet Indonesia 
Bersatu, para pakar ekonomi dan lingkungan, serta duta-duta besar negara 
sahabat. 

Sejumlah pembicara dari berbagai instansi pusat dan daerah tampak serius 
mengikuti acara tersebut. Tampilnya pembicara dari berbagai latar belakang 
diharapkan mampu memberikan gambaran mengenai langkah-langkah yang harus 
dilakukan pemerintah, baik di pusat maupun daerah, dalam penyiapan 
kebijakan-kebijakan strategisnya. 

Tampil sebagai pembicara pada sesi yang sama adalah Ketua DPR-RI Agung Laksono. 
Bupati Gde Agung merupakan satu-satunya bupati yang ditunjuk menjadi pembicara 
pada pertemuan yang dibuka Presiden Susilo Bambang Yudhoyono tersebut. (*)




[Non-text portions of this message have been removed]



------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
DonorsChoose.org helps at-risk students succeed. Fund a student project today!
http://us.click.yahoo.com/t7dfYD/FpQLAA/E2hLAA/BRUplB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

***************************************************************************
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg 
Lebih Baik, in Commonality & Shared Destiny. http://www.ppi-india.org
***************************************************************************
__________________________________________________________________________
Mohon Perhatian:

1. Harap tdk. memposting/reply yg menyinggung SARA (kecuali sbg otokritik)
2. Pesan yg akan direply harap dihapus, kecuali yg akan dikomentari.
3. Reading only, http://dear.to/ppi 
4. Satu email perhari: ppiindia-digest@xxxxxxxxxxxxxxx
5. No-email/web only: ppiindia-nomail@xxxxxxxxxxxxxxx
6. kembali menerima email: ppiindia-normal@xxxxxxxxxxxxxxx
 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    ppiindia-unsubscribe@xxxxxxxxxxxxxxx

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


** Forum Nasional Indonesia PPI India Mailing List **
** Untuk bergabung dg Milis Nasional kunjungi: 
** Situs Milis: http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/ **
** Beasiswa dalam negeri dan luar negeri S1 S2 S3 dan post-doctoral 
scholarship, kunjungi 
http://informasi-beasiswa.blogspot.com **

Other related posts:

  • » [nasional_list] [ppiindia] Kebijakan tak Tepat Sasaran, Berpeluang Timbulkan Masalah