[nasional_list] [ppiindia] TARIF LISTRIK NAIK

  • From: "Ambon" <sea@xxxxxxxxxx>
  • To: <"Undisclosed-Recipient:;"@freelists.org>
  • Date: Thu, 19 Jan 2006 01:19:27 +0100

** Forum Nasional Indonesia PPI India Mailing List **
** Untuk bergabung dg Milis Nasional kunjungi: 
** Situs Milis: http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/ **
** Beasiswa dalam negeri dan luar negeri S1 S2 S3 dan post-doctoral 
scholarship, kunjungi 
http://informasi-beasiswa.blogspot.com 
**http://www.suarakarya-online.com/news.html?id=133164


       TARIF LISTRIK
      Rumah Tangga Naik 7%,
      Industri Menengah 83% 


       
      Kamis, 19 Januari 2006
      JAKARTA (Suara Karya): Berdasarkan simulasi pemerintah, kenaikan tarif 
dasar listrik (TDL) untuk rumah tangga kecil (450-900 watt) tidak lebih 7 
persen. Sedangkan kenaikan TDL untuk industri menengah ke atas (10.000 watt) 
berkisar 83-90 persen. Tetapi kenaikan itu masih dibagi atas kelompok kecil, 
menengah dan besar. 

      Gambaran kenaikan TDL itu dikemukakan Menteri Negara (Menneg) Perencanaan 
Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), 
Paskah Suzetta, Rabu (18/1) di Jakarta. 

      Pemerintah, kata Paskah, akan mendengar pendapat konsumen mengenai 
kenaikan TDL. "Kita nanti akan memperhatikan faktor ekonomisnya, juga 
faktor-faktor lain sehingga tidak memberatkan masyarakat," kata Paskah, usai 
rapat membahas rencana kenaikan TDL. 

      Paskah tegaskan, persentase kenaikan TDL belum final. "Triwulan I baru 
akan diputuskan," kata dia. Kenaikan TDL tidak akan mendongkrak skala inflasi, 
karena akan dikombinasikan. "Untuk rumah tangga, kita akan bagi menjadi rumah 
tangga kecil, menengah, dan besar," kata Paskah. 

      Menanggapi permintaan subsidi PLN, Paskah pastikan, jumlahnya tidak 
ditambah. "Berat kalau kita harus utang lagi. Mungkin nanti secara bertahap, 
ketika subsidi tidak menjadi beban pemerintah lagi," ujar dia. 

      Paskah menambahkan, rencana kenaikan TDL tidak perlu persetujuan DPR. 
Cukup dikonsultasikan ke DPR. Hal itu merupakan bagian dari UU APBN 2006. 
Rencana kenaikan TDL akan dirapatkan lagi Februari mendatang. 

      "Hitungannya tidak terlalu besar. Kursnya dipatok Rp 9.700, sedang harga 
minyak masih memakai asumsi lama, sekitar 57 dolar per barel. Belum ada 
perubahan asumsi harga minyak," kata Paskah. 

      Pada kesempatan terpisah, Menteri ESDM Purnomo Yusgiantoro menegaskan, 
pembahasan opsi kenaikan TDL belum diputuskan, sehingga kenaikan TDL belum bisa 
dipastikan. (Tri H/Rully 


[Non-text portions of this message have been removed]



***************************************************************************
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg 
Lebih Baik, in Commonality & Shared Destiny. 
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia
***************************************************************************
__________________________________________________________________________
Mohon Perhatian:

1. Harap tdk. memposting/reply yg menyinggung SARA (kecuali sbg otokritik)
2. Pesan yg akan direply harap dihapus, kecuali yg akan dikomentari.
3. Reading only, http://dear.to/ppi 
4. Satu email perhari: ppiindia-digest@xxxxxxxxxxxxxxx
5. No-email/web only: ppiindia-nomail@xxxxxxxxxxxxxxx
6. kembali menerima email: ppiindia-normal@xxxxxxxxxxxxxxx
 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    ppiindia-unsubscribe@xxxxxxxxxxxxxxx

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


** Forum Nasional Indonesia PPI India Mailing List **
** Untuk bergabung dg Milis Nasional kunjungi: 
** Situs Milis: http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/ **
** Beasiswa dalam negeri dan luar negeri S1 S2 S3 dan post-doctoral 
scholarship, kunjungi 
http://informasi-beasiswa.blogspot.com **

Other related posts:

  • » [nasional_list] [ppiindia] TARIF LISTRIK NAIK