[nasional_list] [ppiindia] Hati-hati ''Broker'' Jamin Lulus UKM

  • From: "Ambon" <sea@xxxxxxxxxx>
  • To: <"Undisclosed-Recipient:;"@freelists.org>
  • Date: Tue, 18 Jul 2006 18:57:07 +0200

** Forum Nasional Indonesia PPI India Mailing List **
** Untuk bergabung dg Milis Nasional kunjungi: 
** Situs Milis: http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/ **
** Beasiswa dalam negeri dan luar negeri S1 S2 S3 dan post-doctoral 
scholarship, kunjungi 
http://informasi-beasiswa.blogspot.com **RIAU POS

      Hati-hati ''Broker'' Jamin Lulus UKM        

      Senin, 17 Juli 2006  
      Dua pekan yang lalu, tepatnya sekitar awal Juli 2006 kemarin, kami yang 
berada di Sekretariat Persatuan Mahasiswa Riau Malaysia (PMRM) Jalan Taman 
Tenaga No 9, Kajang, Selangor, Malaysia kembali dikejutkan oleh berita seorang 
mahasiswa dari Indonesia ditipu. Panggil saja namanya, adik NN. Dan, beberapa 
hari kemudian ternyata tidak hanya adik NN, tetapi ada korban-korban yang lain. 
Sebuah nama yang sama disebut sebagai pelakunya. Sebut saja namanya, Mr XX, 
warga Kota Pekanbaru. 

      Modus Mr XX, sama seperti tahun-tahun sebelumnya. Korbannya sudah cukup 
ramai. Yaitu anak-anak tamatan SMU (Sekolah Menengah Umum) yang memiliki nilai 
UAN (Ujian Akhir Nasional) rata-rata yang cukup tinggi menjadi sasaran. Hanya 
saja beberapa tahun belakangan sempat meredup, tetapi baru-baru ini gejala itu 
muncul kembali. Mr XX sebenarnya broker yang berspekulasi. 

      Menurut pengakuan adik NN, yang datang ke Malaysia bersama orang tuanya, 
Mr XX menjanjikan boleh menguruskan kemasukannya ke PTN (Perguruan Tinggi 
Negeri) di Malaysia. Apalagi nilai UAN adik NN rata-rata 9. Mr XX menyakinkan, 
adik NN berpeluang besar diterima di Fakultas Ekonomi, UKM (Universiti 
Kebangsaan Malaysia) sesuai keinginannya. Sebagai imbalannya Mr XX meminta uang 
pendahuluan sebesar Rp5 juta untuk uang transportasi dan lain-lain sebagainya. 
Termasuk katanya untuk menemui orang-orang penting di UKM. 

      Tak beberapa lama kemudian, datanglah surat panggilan yang menyatakan 
adik NN diterima masuk di UKM. Menurut orang tua adik NN pada amplop surat itu 
disebutkan pengirimnya adalah UKM. Sebenarnya, di hatinya sempat tersirat 
kecurigaan karena ditulis dengan tulisan tangan, dan tidak ada cap resmi UKM. 
Namun, kecurigaan itu ditepis jauh-jauh karena yakin dengan kemampuan hasil 
nilai UN adik NN. Apalagi, anaknya sudah kuat memilih kuliah di Malaysia dan 
tidak mengambil SPMB (Seleksi Penerimaan Mahasiwa Baru), karena sudah diterima 
di UKM. 

      Rupanya kecurigaan itu betul-betul terjadi. Nama adik NN tidak ada dalam 
daftar mahasiswa luar negeri yang diterima di UKM. Surat penggilan tanda terima 
ternyata akal-akalan Mr XX. ***

      Muhammad Yunus Junaidi SS, Jalan Taman Tenaga No 9 Kajang, Selangor, 
Malaysia. Kotak Pos: 43000. 


[Non-text portions of this message have been removed]



***************************************************************************
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg 
Lebih Baik, in Commonality & Shared Destiny. 
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia
***************************************************************************
__________________________________________________________________________
Mohon Perhatian:

1. Harap tdk. memposting/reply yg menyinggung SARA (kecuali sbg otokritik)
2. Pesan yg akan direply harap dihapus, kecuali yg akan dikomentari.
3. Reading only, http://dear.to/ppi 
4. Satu email perhari: ppiindia-digest@xxxxxxxxxxxxxxx
5. No-email/web only: ppiindia-nomail@xxxxxxxxxxxxxxx
6. kembali menerima email: ppiindia-normal@xxxxxxxxxxxxxxx
 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    ppiindia-unsubscribe@xxxxxxxxxxxxxxx

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 



** Forum Nasional Indonesia PPI India Mailing List **
** Untuk bergabung dg Milis Nasional kunjungi: 
** Situs Milis: http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/ **
** Beasiswa dalam negeri dan luar negeri S1 S2 S3 dan post-doctoral 
scholarship, kunjungi 
http://informasi-beasiswa.blogspot.com **

Other related posts:

  • » [nasional_list] [ppiindia] Hati-hati ''Broker'' Jamin Lulus UKM