[breaktime-corner] Serie A

  • From: "Adhi ikhwan Noviyanto" <adhi.ikhwan@xxxxxxxxxxxxxxxx>
  • To: <tea-corner@xxxxxxxxxxxxx>
  • Date: Sat, 7 Jan 2012 15:39:46 +0800

Liga Italia Pekan Ini

Langsung Panas di Papan Atas

 

 FOTO:Reuters 

Jakarta - Pekan ini Liga Italia Serie A kembali bergulir setelah libur
dua minggu di jeda musim dingin. AC Milan, Juventus, dan Udinese kembali
bersaing untuk menjadi capolista alias pemimpin klasemen.

Milan menutup tahun 2011 sebagai Campione d'Inverno dengan koleksi 34
poin. Jumlah poin mereka sama dengan Juve yang menjadi pesaing terdekat,
namun Milan lebih unggul dalam selisih gol.

Rossoneri akan mengawali misi mempertahankan capolista dengan
menyambangi markas Atalanta, Minggu (8/1/2012) malam WIB, dalam partai
giornata 17 Seri A Italia. 

Di atas kertas, tim asuhan Massimilano Allegri ini lebih diunggulkan
dari tuan rumah yang kini menghuni posisi 11 klasemen. Statistik
pertemuan kedua tim juga lebih berpihak pada Milan. Dari lima pertemuan
terakhir, Milan memenangi tiga diantaranya, sekali dimenangi Atalanta
dan sekali berakhir imbang.

Sementara itu, Juventus yang ada di posisi dua akan menghadapi lawan
yang relatif mudah. Mereka akan menyambangi markas juru kunci, Lecce.

Setelah gagal menutup tahun 2011 dengan kemenangan, Claudio Marchisio
dkk. wajib mengamankan tiga poin dari partai ini untuk menjaga peluang
kembali ke puncak klasemen. Partai ini juga bisa jadi ajang Juve untuk
memperpanjang rekor belum terkalahkan yang masih mereka pegang.

Juve diperkirakan tak akan kesulitan menghadapi lawannya yang sedang ada
di periode buruk itu. Dari enam pertandingan terakhir, Lecce hanya
meraih satu hasil imbang dan lima kali kalah.

Di posisi ketiga, Udinese mengintip peluang untuk menyalip duo pemuncak
itu jika mereka terpeleset. Il Zebrette yang mengoleksi 32 poin akan
menjamu Cesena yang ada di peringkat 19.

Rekor Udinese di Friuli masih 100%. Mereka belum pernah menelan
kekalahan di depan publiknya sendiri. Terakhir mereka menahan imbang
Juve di Friuli.

Di partai lain, Inter Milan yang menutup tahun 2011 dengan empat
kemenangan beruntun akan coba meneruskan tren positifnya kala kedatangan
Parma.

Sementara itu, Napoli yang meraih kemenangan fantastis di akhir tahun
2011 akan menghadapi Palermo. AS Roma yang juga mulai kembali menanjak
akan menjamu Chievo di Olimpico

 

'Scudetto Milik Juve atau Milan'

 

 FOTO:AFP/Olivier Morin 

Turin - Bomber Juventus, Mirko Vucinic, punya prediksi soal klub mana
saja yang akan bertarung memperebutkan scudetto Seri A. Menurutnya, yang
punya kans jadi juara tinggal klubnya dan AC Milan.

Hingga jeda musim dingin, Milan dan Juve masih bersaing ketat di puncak
klasemen sementara. Mereka sama-sama punya 34 poin dari 16 partai, tapi
Rossoneri berhak atas peringkat teratas karena punya selisih gol yang
lebih baik.

Di bawah dua tim tersebut, ada Udinese dan Lazio di peringkat ketiga dan
keempat. Zebrette punya 32 poin, sementara Biancoceleste 30 poin.

Dengan selisih poin yang tidak terlalu jauh itu, dan dengan musim yang
masih cukup panjang, persaingan menuju tangga juara masih sangat
terbuka. Tapi, menurut Vucinic, tidak demikian.

"Dalam opini saya, titel akan terbatas cuma untuk kami dan Milan," cetus
Vucinic di Corriere dello Sport.

"Saya pikir kami punya hasrat untuk berkembang dan bekerja yang lebih
besar daripada Milan. Kami juga punya Andrea Pirlo di tim kami,"
imbuhnya.




 

Van Basten: Jangan Lepas Pato, Milan

 

 FOTO:Pato (AFP/Franck Fife) 

Amsterdam - Legenda AC Milan, Marco Van Basten, meminta mantan klubnya
untuk mempertahankan Alexandre Pato. Menurut Van Basten, melepas Pato
adalah sebuah kesalahan.

Pato dalam sepekan terakhir tengah hangat dibicarakan terkait dirinya
akan dibeli oleh klub kaya Prancis, Paris Saint-Germain, dengan banderol
hingga 50 juta euro. Isu ini timbul pasca penampilan buruk Pato musim
ini dan hubungan tak harmonis dengan pelatih Rossoneri, Massimiliano
Allegri.

Saat dimintai komentarnya soal isu ini, Van Basten meminta Milan tak
tergoda dengan dana besar yang akan mereka dapat jika menjual Pato.

"Pato masih muda, kuat, dan dia asalah seseorang yang mencetak gol,"
ucap Van Basten di Football Italia.

"Akan jadi kesalahan kalau menjualnya," katanya.

"Cuma alasan masalah finansial yang serius di klub saja yang bisa
membenarkan penjualannya. Selain itu, membiarkan dia pergi akan jadi
keputusan yang tidak bisa diterima," ujar pria asal Belanda ini.

Osvaldo Absen Dua Bulan

 

 FOTO:Reuters 

Roma - Kabar tak baik menghampiri lini depan AS Roma. Striker Pablo
Daniel Osvaldo harus menepi dua bulan karena cedera.

Osvaldo mendapat cedera saat mengikuti sesi latihan pada hari Rabu
(4/1/2012) lalu. Ia harus meninggalkan latihan terlebih dahulu dengan
paha kanan yang diperban.

Pagi ini, Jumat (7/1/2012) waktu setempat, Osvaldo sudah menjalani
pemeriksaan. Hasil scan MRI menunjukkan bahwa mantan pemain Espanyol ini
menderita cedera tingkat dua di paha kanannya.

Dengan cederanya itu, pemain yang sudah mengoleksi tujuh gol untuk
Giallorossi musim ini itu harus menepi selama dua bulan. Hal itu sudah
dikonfirmasi lewat situs resmi klub.

Cederanya Osvaldo datang 24 jam setelah Marco Borriello resmi
dipinjamkan ke Juventus. Meski demikian, Luis Enrique masih punya Bojan
Krkic, Francesco Totti, Erik Lamela, serta Fabio Borini -- yang mulai
kembali berlatih usai cedera -- di barisan penyerang.

 

Tevez Lebih Condong ke Milan Ketimbang Inter

 

 FOTO:Reuters 

Rio de Janeiro - Nama Inter Milan belakangan dikaitkan dengan Carlos
Tevez. Meski sejauh ini belum ada kepastian di mana Tevez akan berlabuh,
si penyerang Manchester City tetap ditegaskan lebih dekat ke Milan
ketimbang Inter.

Milan dan City sudah beberapa waktu bernegosiasi seputar Tevez.
Sebelumnya, proses itu masih buntu karena kedua klub punya keinginan
yang berseberangan.

Kalau Milan ingin meminjam Tevez dulu dengan opsi membeli, City
sebaliknya mau Rossoneri langsung membeli atau sekurang-kurangnya
meminjam dengan kepastian membeli.

Panjangnya proses tersebut lantas membuat Inter Milan, klub rival sekota
AC Milan, sampai dikabarkan siap "menyalip di tikungan" dalam usaha
menggaet Tevez. Direktur Teknik Inter Marco Branca juga disebut telah
menyambangi Inggris untuk bertemu dengan para pewakilan City pada hari
Kamis (5/1/2012) kemarin.

Meski begitu, kubu Tevez menegaskan kalau pemain berusia 27 tahun
tersebut tetap lebih dekat dengan pintu gerbang Milan ketimbang Inter.
Hal itu dibuktikan dengan pembicaraan yang tengah dilakukan Kia
Joorabchian dengan Wakil Presiden Milan Adriano Galliani di Rio de
Janeiro, Brasil.

"Kami berada di sini untuk melakukan finalisasi dengan Milan. Kami
justru belum mendengar apapun dari Inter sejak Agustus," aku Joorabchian
di Sportinglife.



Jelang Inter vs Parma

Nerazzurri Bidik Parma Dulu, Baru Milan

 FOTO:AFP/Giusepe Cacace 

Milan - Inter Milan pekan depan akan dihadapkan pada laga derby kontra
AC Milan. Tak ingin konsentrasi terpecah, Claudio Ranieri meminta anak
asuhnya konsen untuk laga versus Parma akhir pekan ini.

Milan dan Inter akan berhadapan di laga bertajuk Derby Della Madoninna,
Minggu (15/1/2012) depan. Laga ini penting tentunya untuk kedua tim
terlebih untuk Inter.

Saat ini Milan dan Inter hanya dibedakan delapan poin dengan 17 laga
berjalan. Jika mampu menang atas rival sekotanya itu, setidaknya
Nerazzurri bisa memangkas selisih poin jadi lima.

Ini boleh jadi penting untuk lebih menaikkan moral Inter yang sempat
terpuruk di awal musim dan mengembalikan kepercayaan diri untuk bersaing
di jalu juara. Apalagi musim lalu, Inter dua kali dikalahkan Milan.

Namun demikian, Ranieri tak ingin Javier Zanetti dkk memikirkan lebih
dulu derby tersebut. Bagi Ranieri, laga kontra Parma Minggu (8/1)
dinihari WIB jadi prioritas utama 'Biru Hitam' dan tiga poin jadi harga
mati.

"Saya tidak memikirkan mengenai derby karena kami harus memainkan laga
kontra Parma lebih dulu," tukas Ranieri seperti dilansir Football
Italia.

Inter saat ini tengah dalam tren positif berkat enam kemenangan dari
tujuh laga terakhirnya. Sudah begitu produktivitas lini depan kian
membaik dan satu per satu pemain yang cedera mulai kembali.

Meski begitu Ranieri tak mau timnya menganggap remeh Gialloblu meskipun
saat berada di peringkat ke-13.

"Kami harus mewaspadai Parma karena mereka tim yang mengalahkan Napoli
dan Udinese. Kami harus berhati-hati, konsentrasi dan tak menyerah. Kami
akan memainkan laga yang sulit," aku Ranieri.

"Aku punya skuad yang dalam kondisi terbaik usai jeda. Dari sisi
psikologis, berkumpul bersama keluarga lebih lama membantu para pemain."

"Aku tidak bisa menerka berapa persen kondisi kami sekarang, mungkin
80-90 persen. Tapi kami berharap ada di kondisi terbaik dari saat ini
hingga akhir musim nanti," tuntas pelatih berjuluk Tinkerman itu.

Foto: Laga Inter Milan vs Parma musim lalu, 28 November 2010
(AFP/Giusepe Cacace)

 

Ranieri: Sneijder & Zarate Takkan Pergi dari Inter

 

 FOTO:AFP/Fabio Muzzi 

Milan - Pelatih Inter Milan, Claudio Ranieri, menegaskan jika ia tak
akan pernah melepas Wesley Sneijder. Begitupun dengan Mauro Zarate meski
penampilan si striker mengecewakan sejauh ini.

Sneijder masih terus saja dispekulasikan akan meninggalkan Inter.
Setelah isunya mereda di awal musim, kini bersamaan dengan dibukanya
bursa transfer musim dingin, Sneijder diberitakan akan pergi.

Klub tujuannya masih tetap Manchester United, yang memang diklaim
meminati playmaker asal Belanda itu sejak musim panas lalu. Belakangan
muncul nama Manchester City meskipun Inter sudah membantah isu tersebut.

Setelah Sneijder menegaskan kesetiaannya bersama Inter, Ranieri pun
langsung memberikan label not for sale untuk pesepakbola 27 tahun itu.

"Sneijder milik Inter dan dia akan tetap bersama kami," tegas Ranieri
seperti dilansir Football Italia.

Selain memastikan soal masa depan Sneijder, Ranieri juga mengindikasikan
Zarate tetap akan dipertahankan walaupun performanya boleh dibilang
mengecewakan.

Datang dengan status pinjaman dari Lazio, Zarate tak mampu menunjukkan
penampilan terbaiknya dan kesulitan mendapat tempat di tim inti. Maka
Nerazzurri diberitakan akan melepas Zarate lebih cepat Januari ini.

"Zarate adalah pemain kami dan saya sangat menyukai dirinya. Bahkan jika
saat ini ia kembali berulah dan dia butuh terapi kejutan," tukas Ranieri
mengenai masa depan striker yang baru mencetak satu gol selama enam
bulan berkostum biru-hitam.



 


Inter Tak Sedang Negosiasikan Sneijder dengan City

 

 FOTO:AFP/PHILIPPE HUGUEN 

London - Wesley Sneijder kembali diberitakan akan hengkang Januari ini
dan Manchester City akan jadi tujuan berikutnya Sneijder. Tapi kubu
Inter Milan membantah isu tersebut.

Adalah kebutuhan Inter akan dana segar plus pengurangan gaji yang
membuat masa depan Sneijder kembali diganggu. Manchester United adalah
klub yang sejak musim panas lalu meminati playmaker asal Belanda itu.

Kini rival sekota mereka, City, pun tampaknya ikut dalam perburuan itu
dan kehadiran Direktur Teknik Nerazzurri, Marco Branca, di kota
Manchester makin menguatkan isu itu.

Namun demikian, Branca langsung mengatakan jika tak ada pembicaraan
antara kubunya dengan City mengenai proses kepindahan Sneijder.
Sebelumnya si pemain sudah menegaskan jika dirinya 90 persen
<http://us.detiksport.com/sepakbola/read/2012/01/05/215618/1808061/71/sn
eijder-90-persen-bertahan-di-inter?b99110370>  akan bertahan di Giuseppe
Meazza.

"Tidak berdasar sama sekali dan tidak pernah terpikir oleh kami bahwa
kami membicarakan soal Sneijder dalam pertemuan kami dengan petinggi
Manchester City di London hari ini," tukas Branca di situs resmi tim.

Memang kabar itu benar adanya mengingat sebuah sumber lain mengatakan
jika kehadiran Branca di London untuk membicarakan kemungkinan pembelian
Carlos Tevez.

Seperti diketahui Tevez saat ini tengah gencar didekati oleh AC Milan
dan dikabarkan wakil presiden Milan, Adriano Galliani, telah bertemu
agen Tevez, Kira Joorabchian di Brasil. Tapi La Beneamata diperkirakan
siap menikung rival sekotanya itu dengan menawarkan dana segar pada City
untuk Tevez.

"Kedua klub asal Milan tengah bersaing dan sudah diadakan pertemuan.
City tapi belum menerima tawaran dari kedua klub itu hingga saat ini,"
tutur sebuah sumber yang dikutip Soccernet.

 

 

 

JPEG image

JPEG image

JPEG image

JPEG image

JPEG image

JPEG image

JPEG image

JPEG image

Other related posts:

  • » [breaktime-corner] Serie A - Adhi ikhwan Noviyanto