[nasional_list] [ppiindia] Re: [ajisaja] diskusi tentang ajaran lia aminuddin

  • From: "Lina Dahlan" <linadahlan@xxxxxxxxx>
  • To: ppiindia@xxxxxxxxxxxxxxx
  • Date: Tue, 17 Jan 2006 01:05:16 -0000

** Forum Nasional Indonesia PPI India Mailing List **
** Untuk bergabung dg Milis Nasional kunjungi: 
** Situs Milis: http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/ **
** Beasiswa dalam negeri dan luar negeri S1 S2 S3 dan post-doctoral 
scholarship, kunjungi 
http://informasi-beasiswa.blogspot.com **Pengertian saya ttg pengalaman Lia 
sebagai medium, itu artinya 
pikiran Lia kosong dan mudah dirasuki. Saya pernah juga melihat 
adegan seperti ini. Seorang suami (yang katanya orang pintar) 
menggunakan istrinya sebagai medium pula. Artinya, sang istri 
dijadikan media untuk dirasuki jin Muslim (katanya). Memang sang 
Istri seperti kerasukan dan akan menjawab semua pertanyaan yang akan 
kita tanya dengan gaya yang bukan dia.
<Untungnya saya gak ikutan nanya nomor togel...>

Setelah selesai, dan ketika jin itu akan keluar dari tubuh si 
istri..istri itu akan terpental kebelakang. Makanya dibelakangnya 
itu harus disediakan bantal untuk menyangga. Si istri akan nampak 
lelah sekali dan linglung sebentar. <Saya kasihan lah dgn istrinya 
ini, kok tega ya suaminya?>

Saya bertanya kepada suaminya, "bagaimana sampeyan tau itu jin 
muslim or jin kafir"? soale pikiran saya seh kalo jin muslim gak 
bakalan jahil ikut2 yang beginian?. Kata suaminya,"lihat aja sikap 
istrinya...kalo sikapnya dia bersidekap (tangan seperti layaknya 
orang sholat) dan dia berucap assalamu'alaikum, itulah jin muslim".

Kepala saya manggut-manggut, meski hati saya menggeleng-
geleng...hmm..hebatnya jin menipu manusia ya?...:-). 
Astaghfirullah...

Dah deh..kita gak usah berkolaborasi sama jin. Jin bisa ngaku dia 
muslim, dia malaikat, dia Yesus (yg menampakkan diri di dinding spt 
kejadian di matraman dulu), dia almarhum ayah kita...whatever lah.
Malaikat Jibril, kok bisa dipanggil sesuka hati gitu...lah itu sih 
iblis deh yang ngaku2 malaikat. Iblis itu ahlinya menjelma.

Soal sulap, kurang ngerti juga mbak. Kata orang Malaysia..sulap 
itu "silap mate" (silap mata)...:-)

wassalam, 
--- In ppiindia@xxxxxxxxxxxxxxx, "fauziah swasono" 
<fauherklots@xxxx> wrote:
>
> Jadi ingat bbrp hari yl di tv sini ada acara sulap.
> Si pesulap yg terkenal ini memang atraksinya hebat2... saya pernah
> nonton sulapnya 3 th yl dan waktu itu blum ada pesulap Indonesia 
yang
> seperti itu sampai thn lalu saya liat di jakarta DC di tv melakukan
> atraksi yang persis sama (memasukkan koin lewat pantat botol di
> restoran junkfood, dsb).
> 
> Nah yang kemaren itu pesulap ini sudah lebih "pinter" (atau jinnya
> yang sudah sekolah lebih tinggi?). 
> Bayangin... ngambil HP dari iklan HP di sebuah majalah di salah 
satu
> toko elektronik di tokyo. Jadi dari majalah itu, HP itu dicomot 
begitu
> saja dan beneran ada HP ditangannya. Dan HPnya bisa terisi "sim 
card"
> kartu remi yang tadinya dipilih oleh orang yang didatanginya.
> 
> Tapi ada satu hal yang mengganggu bagi saya. Yaitu ketika pesulap 
ini
> mendatangi tempat pengeringan ikan. Ikan kembung sebesar telapak
> tangan itu sudah kering terbelah2 (isi perut sudah bersih). 
> 
> Pertama bagian badan-ekor dia "sambung" dg bagian badan-kepala. Ok.
> Kedua, ikan tadi ditarok di tampah kecil, ditutup sama telapak
> tangannya, trus minta salah satu penonton menyiram air sedikit dari
> gelas yg diisi air akuarium. Dan hola! Ikannya hidup! bergerak2 
lincah
> dan dipegang oleh banyak penonton dan berenang dg bebasnya di 
aquarium.
> 
> Dalam hati saya memaki dia. Karena saya harus "berdebat" dg anak 
saya
> bahwa bukan dia yang menghidupkan ikan itu. Man, he's playing God! 
> 
> Nah, kalau gonta ganti rupa itu, fenomena apa yg bisa 
menjelaskannya?
> Ilusi? Jin? 
> 
> Soal Lia ini sebenarnya saya sedih, karena salah satu teman baik 
saya
> ikut di jamaah ini.
> Cuma salah satu pertanyaan saya dulu: kalau fenomena yang 
diceritakan
> Danarto semisal awan yang membentuk tulisan, langit berubah dsb...
> kenapa hanya jamaah dia saja yg menyaksikan? Langit kan bukan
> kaplingan satu pesantren atau lapangan parkir. Mestinya kalau 
langit
> diatas pesantren tsb berubah, maka paling tidak orang se Jabar 
sudah
> gempar atau bisa dicek di catatan teleskop Boscha (atau 
planetarium di
> negara2 Asia/Australia) ttg bintang2 yang bertukar tempat tanpa
> tabrakan. Ada nggak? 
> 
> Trus darimana si psikiater itu tahu rupa Malaikat Jibril?
> 
> 
> 
> --- In ppiindia@xxxxxxxxxxxxxxx, Satrio Arismunandar
> <satrioarismunandar@xxxx> wrote:
> >
> > Hah??? Apakah ini benar? Sangat fantastis....
> > 
> > Nabi Muhammad SAW saja (bagi umat Islam, Rasulullah
> > harus dianggap sebagai manusia yang paling dekat
> > dengan Allah), sepanjang riwayat yang pernah saya
> > baca, tak pernah menunjukkan "keajaiban" macam ini....







***************************************************************************
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg 
Lebih Baik, in Commonality & Shared Destiny. 
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia
***************************************************************************
__________________________________________________________________________
Mohon Perhatian:

1. Harap tdk. memposting/reply yg menyinggung SARA (kecuali sbg otokritik)
2. Pesan yg akan direply harap dihapus, kecuali yg akan dikomentari.
3. Reading only, http://dear.to/ppi 
4. Satu email perhari: ppiindia-digest@xxxxxxxxxxxxxxx
5. No-email/web only: ppiindia-nomail@xxxxxxxxxxxxxxx
6. kembali menerima email: ppiindia-normal@xxxxxxxxxxxxxxx
 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    ppiindia-unsubscribe@xxxxxxxxxxxxxxx

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 



** Forum Nasional Indonesia PPI India Mailing List **
** Untuk bergabung dg Milis Nasional kunjungi: 
** Situs Milis: http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/ **
** Beasiswa dalam negeri dan luar negeri S1 S2 S3 dan post-doctoral 
scholarship, kunjungi 
http://informasi-beasiswa.blogspot.com **

Other related posts: